Persatuan Pemuda Dusun Pusu Lawah Adakan Syukuran Jalin Erat Kekompakan

Berita, Daerah425 Dilihat

Foto : Pelaksanaan kegiatan syukuran persatuan Pemuda Geudong-Geudong kecamatan kota juang Bireuen. (Suherman Amin)

Suarawarga.com, Aceh-Bireuen. Persatuan Pemuda Dusun Pusu Lawah Desa Geudong-Geudong Kecamatan Kota Juang Kabupaten Bireuen mengadakan acara syukuran bersama masyarakat pada Sabtu (5/3-2022) malam Minggu di Posko Kesatuan Pemuda Pusu Lawah Desa setempat.

Ketua Panitia, Darwin kepada media ini Sabtu jelang acara syukuran mengatakan, kegiatan tersebut merupakan bentuk syukuran Persatuan Pemuda Dusun Pusu Lawah bersama masyarakat Desa Geudong-Geudong dalam mempererat rajutan kekompakan bersama dalam berbagai kegiatan.

Disebutkan, dengan adanya Persatuan Pemuda Dudun Pusu Lawah mempermudah segala kegiatan karena sudah terpadu dalam satu kesatuan dan persatuan .

Seumpama gotongroyong terkoordinir, begitu juga terkait adat istiadat dan resam mudah terkontrol seumpama ada yang meninggal Persatuan Pemuda terus melakukan hal-hal yang diperlukan . “

Syukuran Persatuan Pemuda sangat kompak sehingga terbantu dua ekor kambing berkat kerjasama Keuchik, aparatur gampong, tuha peut sementara kita hanya penyedia tempat dan berharap semoga persatuan ini tetap terjaga dengan kokoh,” Papar Darwin didampingi sejumlah Pemuda lainnya.

Menurut pantauan media ini, Syukuran Persatuan Pemuda Pusu Lawah yang dipusatkan di Posko kesatuan berlangsung khidmat. Seluruh elemen masyarakat antusias mengikuti seluruh rangkaian kegiatan terlaksana secara baik dan mereka semuanya ceria namun tetap eksis mematuhi aturan prokes.

Sementara Penasehat/Pembina Persatuan Pemuda Dusun Pusu Lawah Teungku Azhari menyebutkan, kekompakan dan persatuan seluruh elemen masyarakat merupakan modal utama dalam meraih keberhasilan dan pembangunan desa. Dan semua masalah dan persoalan yang terjadi akan mudah mencarikan solusinya dengan kebersamaan dan kekompakan.

Ditambahkan, acara syukuran Pemuda Dusun Pusu Lawah bersama masyarakat Geudong-Geudong Kecamatan Kota juang,Bireuen dengan menikmati makan bersama dengan daging kambing sukses dan sangat kompak sehingga patut diapresiasi. ( SW 067)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *