PELAKSANAAN SHOLAT IDUL FITRI DI DESA PUNAGA

Berita221 Dilihat

Laskarmedia.com.Takalar-Pelaksanaan sholat Idul Fitri di tahun 1444 H/2023 M di Desa Punaga Kecamatan Mangarabombang Kabupaten Takalar, berjalan dengan lancar sesuai dengan penetapan 1 Syawal tahun ini dari Pemerintah. Sholat Idul Fitri 1444 H tahun ini dilaksanakan pada Sabtu pagi (22/04/2023).

Seperti tahun sebelumnya pelaksanaan sholat Idul Fitri dapat dilaksanakan secara serentak di beberapa tempat yang tersebar di Kabupaten Takalar, tapi tahun ini ada perbedaan antara keputusan Muhammadiyah dan Pemerintah, keputusan sholat idul Fitri untuk Muhammadiyah jatuh pada hari Jumat, sedangkan keputusan Pemerintah jatuh pada hari Sabtu.

Kepala Desa Punaga, Syarifuddin Daeng Sore sebelum sholat idul Fitri dilaksanakan, beliau menyempatkan waktu untuk mengungkapkan, “permintaan maaf Keda warganya, baik secara pribadi, keluarga dan seluruh jajaran Pemerintah Desa Punaga, meminta maaf kepada semua warga Desa Punaga jika ada kata yang terselip, baik secara sengaja atau tidak sengaja yang membuat hati dan perasaan masyarakat kami kecewa,”tuturnya.

Lanjut Syarifuddin Daeng Sore mengatakan, “saya selaku Pemerintah Desa mewakili terkhusus semua aparat desa kami mohon dimaafkan, jika ada aparat Desa kami dalam pelayanan masyarakat di kantor Desa Punaga yang belum maksimal ataukah mengecewakan masyarakat Desa Punaga mohon dimaafkan, semoga kedepannya pelayanan masyarakat di kantor Desa Punaga akan lebih baik lagi kedepannya. Semoga di hari yang fitri ini, masyarakat Desa Punaga dapat menikmati hari kemenangan ini dengan penuh suka cita. Selamat Hari Raya Idul Fitri, Minal aidzin wal faidzin – Mohon maaf lahir dan batin, “tutupnya. (LM 095)