Rakernas BKMT Secara Resmi Ditutup

Berita70 Dilihat

Jakarta- Laskarmedia.com
Kegiatan Rapat Nasional (Rakernas) Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) resmi ditutup oleh ketua umum BKMT pusat, Dr Hj Syifa Fauzia ,M.Art, Sabtu (21/9) yang berlangsung di Pesantren Yatim As-Syafi’iyah, Jatiwaringin Jakarta.

Kegiatan Rakernas BKMT ke-3 tahun 2024 dibuka oleh Ketua Dewan Pembina BKMT, Prof Dr H.Dailami Firdaus ,SH,LLM, Kamis (18/9) di Asrama Haji Pondok Gede Jakarta.

Kegiatan Rakornas tersebut diikuti oleh peserta dari 33 propins berlangsung dari 18-22 September 2024.

Ketua umum BKMT pusat, Dr Hj Syifa Fauzia dalam sambutannya mengatakan, kegiatan Rakornas sejak hari pertama hingga hari penutupan dapat berlangsung dengan baik

Pada kesempatan itu Ketua BKMT menyampaikan terima kasih kepada anggota BKMT dari daerah 33 propinsi bisa hadir ke acara rakernas meskipun menggunakan dana sendiri peserta .

Melalui Rakornas ini anggota BKMT semakin mencintai BKMT dan memeliki BKMT , dan selamat kembali ke daerah masing masing setelah penutupan Rakor ini, ujar Dr Hj Syifa.

Di Acara penutupan Rakornas tersebut ketua BKMT juga mengumumkan 22 peserta terbaik dari kegiatan evaluasi bagi anggota BKMT melalui tes yang diikuti oleh seluruh anggota BKMT .

Dari 22 peserta terbaik , Aceh terpilih dua peserta terbaik ,yaitu satu orang dari 17 peserta favorit terbaik satu orang dari BKMT Kota Lhokseumawe , Zuraida, dan dari 5 peserta favorit terbaik juga diraih oleh serta dari BKMT Kota Lhokseumawe, Jannatunliani. (LM -074).