Bapak Pj.Bupati Takalar Semoga Bisa ke Punaga Melihat Dampak Abrasi Yang Semakin Memprihatinkan

Berita201 Dilihat

Laskarmedia.com.sulsel Takalar – Rusaknya akses jalan di Desa Punaga Kecamatan Mangarabombang kabupaten takalar sulawesi selatan semakin dikeluhkan oleh masyarakat, mirisnya lagi dampak abrasi terus terjadi di musim hujan saat ini dikarenakan ombak besar disaat air laut pasang terus menghempas jalan Desa sekitar pesisir pantai,” hal ini perlu perhatian serius Pemerintah Daerah,” ungkap beberapa warga setempat.

 

 

Sumber lain menambahkan, akibat dampak abrasi ada jalan yang nyaris putus sehingga jalur transportasi pengguna jalan menjadi terganggu, imbas dampak abrasi di khawatirkan akan terus melebar bahkan bisa merusak pemukiman warga di sekitar pesisir pantai akibat abrasi tersebut,” secepatnya harus dibangun tanggul pemecah ombak disekitar pesisir pantai Desa Punaga,” keluhnya.

 

 M.Syarifuddin Daeng Sore Kepala Desa Punaga kepada Media Senin (26/12/2022) menyampaikan, mewakili masyarakat Desa Punaga berharap agar Pemerintah kabupaten, Pemerintah Propinsi dan Pemerintah Pusat agar Desa Punaga semoga bisa mendapat bantuan perbaikan jalanan dan tanggul pemecah ombak,” tuturnya.

 

Kades menambahkan, kami juga sangat berharap agar bapak PJ Bupati Takalar bisa berkunjung ke Desa Punaga agar melihat langsung kondisi jalanan kami, dan bisa mencari solusi untuk membantu menperbaiki jalanan dan pembangunan penahanan pemecah ombak didesa kami ,” karena kami takutkan satu tahun kedepannya kampung/desa kami akan tenggelam karena dampak Abrasi,” bebernya

 

Dan untuk antisipasi kondisi abrasi di Desa, selama ini kami selaku pemerintah desa dan warga menbuat penahan ombak darurat, tapi sayang 3 hari ini hancur, bahkan jalanan juga terputus karena dampak terjangan ombak yang besar,” tutupnya. (LM 054)