Laskarmedia.com, Nias--Balai Besar Pembangunan Jalan dan Jembatan Nasional (B2PJN) wilayah Sumatera Utara melalui Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) 3,5 kebut penyelesaian pekerjaan preservasi jalan dan jembatan nasional mulai dari Kota Gunungsitoli menuju Kecamatan Teluk Dalam, Kabupaten Nias Selatan.
“Saat ini kitafokus untuk menyelesaikan preservasi jalan dan jembatan nasional menjelang perayaan Natal 25 Desember 2021 dan Tahun Baru 2022 mulai dari Kota Gunungsitoli menuju Kecamatan Teluk Dalam, Kabupaten Nias Selatan,” ungkap PPK 3,5, B2PJN Firman Hutauruk melalui staff Arief Hutauruk ketik ditemui di sekretariat PPK 3,5 di Jalan Supomo, Kota Gunungsitoli, Sumatera Utara, Senin 20 Desember 2021.
Dia memberitahu, mereka saat ini sedang mengejar progres pekerjaan preservasi jalan dan jembatan untuk mempersiapkan jalan dan jembatan nasional yang ada di Kepulauan Nias aman untuk dilalui masyarakat yang merayakan Natal dan Tahun Baru di Nias.
Beberapa pekerjaan yang kini sedang digenjot penyelesaiannya oleh PPK 3,5 menurut dia adalah perbaikan pasangan batu dan drainase,
Pengaspalan jalan di beberapa lokasi termasuk daerah box culvert, patching untuk menutup lubang yang ada pada badan jalan dan finishing box culvert serta penimbunan dan pemadatan bahu jalan.
“Mendasari kegiatan yang sedang berjalan, B2PJN melalui PPK 35 optimis paket preservasi jalan dan jembatan mulai dari Kota Gunungsitoli hingga Kecamatan Teluk Dalam, Kabupaten Nias Selatan selesai tepat waktu dengan mutu yang baik,” terangnya.
Dia juga mengucapkan terima kasih atas dukungan masyarakat, sehingga preservasi jalan dan jembatan nasional mulai dari Kota Gunungsitoli menuju Kecamatab Teluk Dalam, Kabupaten Nias Selatan dapat selesai.
Sehingga jalan dan jembatan nasional di Kepulauan Nias dapat digunakan sebagaimana mestinya untuk menunjang arus lalu lintas menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2022 di Kepulauan Nias.
“Kami terus berupaya pekerjaan ini terlaksana dengan baik sesuai mutu dan tepat waktu, dan kita harap mencapai kemantapan dengan zero holes sesuai target kementerian PUPR, sehingga bermanfaat serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, terutama masyarakat wilayah Kepulauan Nias”, ujarnya.
Sesuai pantauan media dilapangan, untuk mengejar target pelaksanaan preservasi jalan dan jembatan masional di Kepulauan Nias, pekerja terus berjibaku dan bekerja hingga malam hari.(LM-140)alam hari.(LM-140)