Laskarmedia.com Mappi – Personel Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 125/SI’MBISA Pos Asgon Bergotong Royong Bersama Masyarakat Mempercepat Pembangunan Masjid AL – Anshar Di Kampung Eci, Distrik Asgon, Kabupaten Mappi, Selasa (07/11/2023).
Dalam keterangan tertulis Danpos Asgon Lettu Inf Riyono di Kampung Eci, Rabu (08/11/2023).
Danpos mengatakan kegiatan gotong royong di distrik Asgon mulai aktif dilaksaksanakan semenjak adanya personel Satgas menumbuhkan Kerjasama di dalam kehidupan bermasyarakat dan kesadaran warga untuk mewujudkan lingkungan terkhusus tempat ibadah yang bersih, indah, dan nyaman.
“Dengan kebersamaan yang saling bahu membahu bersama masyarakat, tekad untuk melancarkan pembangunan masjid Al – Anshar menjadi lebih baik dan lebih cepat,” ungkapnya.
Sementara itu, salah satu tokoh agama setempat bernama Bapak Muslimin (56) mengungkapkan bahwa dengan bantuan tenaga dari TNI diharapkan akan mempercepat proses pembangunan sarana ibadah (Masjid) di wilayahnya.
“Kami mewakili seluruh masyarakat disini, mengucapkan banyak terima kasih kepada anggota Satgas yang senantiasa selalu membantu disaat kami memerlukan bantuan bapak TNI, salah satunya pembangunan Masjid Al – Anshar yang dilaksanakan sekarang. Semoga bapak TNI selalu ada dalam lindungan Tuhan Yang Maha Esa dimanapun bertugas,” pungkasnya. (LM- 025)