Lidah Memang Kecil Tapi Bisa Bikin Sakit Hati


RENUNGAN LASKARMEDIA.COM:

JANGAN PEDAS2 !

Seringkali kita banyak bicara dan salah dalam berucap, sehingga tanpa kita sadari bisa menggoreskan luka di hati orang2 yg berada di sekitar kita…

Rumah tangga jadi rusak…, persahabatan bisa retak…, daan orang2 terdekat mengambil keputusan untuk menjauuuhh…, h a n y a karena salah dan keseleo lidah.

Gegabah dalam ber kata2 akan menimbulkan kemarahan.., sakit hati..., dan permasalahan yg rumit…

S e m a k i n kita banyak bicara, s e m a k i n banyak pula kemungkinan untuk terjadinya kesalahan…

Oleh karena itu, adalah lebih bijaksana, bila kita LEBIH BANYAK MENDENGAR dan SEDIKIT BICARA, sehingga bisa mengendalikan emosi kita…

Lidah, meskipun suatu anggota yg kecil, t e t a p i mampu berbuat hal2 yg besar ; s e b a g a i m a n a sebuah kapal, sekalipun amat besar, n a m u n dapat dikendalikan h a n y a oleh sebuah kemudi yg keciiil saja…

Kita tidak mungkin mampu mengekang lidah untuk tidak mengeluarkan ribuan kata sepanjang hari…

Oleh karena itu, ada baiknya bila setiap pagi yg baru, kita selalu berdoa agar Tuhan mengirimkan penjaga di depan pintu bibir kita supaya tidak salah dalam berucap..

Lidah yg sakit akan menebarkan virus yg sangat mematikan, so hati2 gunakan lidah kita !

SELAMAT PAGI…GBU.😀😀😀 (LM-001)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *