Ikatan Keluarga Madura (IKAMA) Kalbar, Bersilaturahmi Kepada Kapolres Mempawah AKBP Fauzan Sukmawansyah,S.I.K di Mapolres Mempawah

Daerah, Politik189 Dilihat

LaskarMedia.com,  Mempawah, Kalbar. Ikatan Keluarga Madura ( IKAMA ) bersinergi bersama Kapolres Mempawah AKBP Fauzan Sukmawansyah, S.I.K, dan sekaligus Silahturahmi DPW IKAMA Sunanda,SE. (16/9/2021).

Adapun yang di hadiri juga pengurus-pengurus IKAMA Polres Mempawah Jalan Raden Kusno, Kelurahan Terusan, Kecamatan Mempawah Hilir, Kabupaten Memapawah, Kalimantan Barat.

Pengurus Dewan Pimpinan Wilayah Ikatan Keluarga Madura (DPW IKAMA) Provinsi Kalimantan Barat melakukan silaturahmi ke polres mempawah Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Ikatan Keluarga Madura (DPW IKAMA) Provinsi Kalimantan Barat Sunanda.SE, adapun agenda yang dibicarakannya terkait mensosialisasikan Vaksinasi ke pada masyarakat yang ada di beberapa desa khususnya Kabupaten Mempawah.

kami bersama kepolisian dan pemerintah menjalankan program yang selama ini berjalan, disetiap desa yang berada di Kabupaten Mempawah kurang lebih 60 Desa, setidaknya ada 20 Desa sudah bisa tersalurkan vaksin ungkapnya.

DPW IKAMA Kalimantan Barat Sunanda,SE, Melakukan Silaturahmi Kepada Kapolres Mempawah AKBP Fauzan Sukmawansyah, S.I.K, di Mapolres Mempawah (16/9/2021).
Sementara Ketua DPW IKAMA Kalimantan Barat Sunanda, SE menegaskan bahwa Vaksinasi Covid-19 merupakan salah satu upaya pemerintah Indonesia dalam menangani masalah Covid-19. Vaksinasi Covid-19 bertujuan untuk menciptakan kekebalan kelompok (herd immunity) agar masyarakat menjadi lebih produktif dalam menjalankan aktivitas kesehariannya. ucapnya.

Sunanda,SE juga mengatakan jangan pernah takut untuk divaksin karena selain melindungi diri sendiri kita juga melindungi keluarga dan orang disekeliling kita, dan jangan pernah lupa selalu menerapkan protokol kesehatan 3M. Tutupnya.
(LM-034).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *