Guru Penggerak Dan Siswa Prestasi Terima Penghargaan Warnai Hardikda Ke-62

Daerah, Peristiwa221 Dilihat
Foto : Penyerahan penghargaan dan dilanjutkan dengan foto bersama. (Suherman Amin)


Laskarmedia.com, Bireuen
– Sebanyak 11 Guru Penggerak dan 5 siswa berprestasi dari berbagai jenjang pendidikan di Wilayah Bireuen diberikan penghargaan pada pelaksanaan upacara peringatan Hari pendidikan daerah (Hardikda) di Bireuen oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bireuen, Senin 6 September 2021 di Halaman Meigoe Bupati Bireuen.

Prosesi penyerahan penghargaan diberikan Pemkab Bireuen kepada sebelas guru penggerak peduli pendidikan yang telah berkontribusi memajukan pendidikan di kabupaten Bireuen . Begitu juga diberikan terhadap lima siswa berprestasi.yang terlah mengharumkan nama Bireuen.

Ke-11 guru penerima penghargaan adalah Yusmadi MPd (SDN 12 Bireuen), M Nazir SPdI (SDN 15 Juli), Basiran SAg MA (SMP Sukma Bangsa Bireuen), Julaidar SPd (SMKN 1 Gandapura) , Mailiyana, SPd (SDN 4 Bireuen), Nisrana SPd (SDN 3 Percontohan Peusangan), Irfan SPd (SMPN 1 Kuala), Yusniar SPd MS (SMKN 1 Peusangan), Radhiah SPd (SMKN 1 Jeumpa) dan Agustina Endah Ekawaty SPd MPd.

Sementara ke-5 siswa berprestasi penerima pengharagaan adalah Al Izzah Raihanna (Pesantren Terpadu Al Muslim), Elvia Miranda (SDN 13 Peusangan) Tazkiyatun Nufus (SDN 3 Makmur), Bunga Felychia (SD IT AL Fatih), Najla Naqiyya Farza (SDN 1 Bireuen).

Bupati Bireuen Dr H Muzakkar A Gani,SH,M.Si seusai penyerahan pengharhaan bagi guru penggerak peduli pendidikan dan siswa berprestasi mengatakan pemberian penghargaan diberikan sebagai bentuk apresiasi pemerintah atas dedikasi dan perhatiannya untuk memajukan program pendidikan di Kabupaten Bireuen.

Muzakkar mengharapkan para Kepala Sekolah dan Guru untuk terus meningkatkan tata kelola pendidikan, profesionalitas dan pemanfaatan digital secara baik dan maksimal apalagi kita akan menghadapi tantangan revolusi Industri 4.0.

Sementara Kabid Pembinaan Pendidik Dan tenaga Kependidikan, Surya Harun,S.Pd,M.Pd mewakili Kadis P dan K Bireuen, Muhammad Al Muttaqin SPd MPd juga memberi apresiasi kepada pengajar praktik yang sudah berjalan selama satu bulan dalam mendampingi guru-guru penggerak dalam kabupaten Bireuen, dan selama 8 bulan ke depan dengan harapan proses pembelajaran dan pendampingan berjalan lancar dan tercapai tujuan sebagaimana diharapkan.

Dijelaskan, Program pendidikan guru penggerak adalah program Kemendikbud) mempersiapkan pemimpin pembelajaran masa depan. Salah satunya pengajar praktik,yang diikuti 5600 seluruh guru seluruh Indonesia, dari 56 kabupaten/kota melaluli proses seleksi essai yang meliputi test praktik mengajar,dan wawancara. (SUHA)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *