Laskarmedia.com Serdang Bedagai- Warga Perbaungan dihebohkan adanya Penemuan Mayat Seorang Laki-Laki Dewasa yang Meninggal Dunia Diduga Ditemper atau Tertabrak Kereta Api, di Dibawah Jembatan Perlintasan Kereta Api Ling. Pasiran Kel. Simpang Tiga Pekan Kec. Perbaungan kab. Serdang Bedagai (Sergai), Sumatera Utara (Sumut), senin (15/11/2021) sekira pukul 06.30 wib.
Diketahui korban bernama France Hutasoit (39) warga Dusun I Desa Jambur Pulau Kec. Perbaungan.
Mendapat Informasi adanya penemuan mayat tersebut personil polsek Perbaungan di Pimpin Kanit Reskrim IPDA Zulpan Ahmadi langsung turun ke TKP.
Menurut Kapolres Sergai AKBP Dr. Ali Machfud melalui Kapolsek Perbaungan AKP Viktor Simanjuntak, Menjelaskan Pada Hari Senin tanggal 15 November 2021 sekira pukul 06.30 wib pelapor mendapat informasi dari masyarakat bahwasannya ada seorang lelaki telah meninggal dunia diduga tertabrak Kereta Api di Bawah Jembatan Perlintasan Kereta Api Ling. Pasiran Kel. Simpang Tiga Pekan Kec. Perbaungan Kab. Serdang Bedagai.
Lalu pelapor bersama beberapa anggota opsnal langsung mendatangi TKP, pada saat di TKP pelapor mendapat informasi langsung dari saksi DONI ALIASAN menjelaskan bahwa pada Hari Senin Tanggal 15 November 2021 Pukul : 00.06 Wib mendapat laporan dari masinis An FEBRI bahwa masinis Kereta Api 2802 yang membawa BBM tujuan Medan – Siantar menabrak seseorang yang tidak dikenal di KM 36.00 Petak Jl Lubul Pakam – Perbaungan.
Atas laporan dari masinis saksi menyisir di perlintasan tersebut tetapi tidak ditemukan, kemudian menurut keterangan saksi TOMI GUNAWAN HARAHAP kepada pelapor bahwa pada Hari Senin Tanggal 15 November 2021 Pukul 05.30 Wib pada saat itu saksi hendak membuang air besar di pinggir sungai ular kemudian pada saat saksi meletakkan tas diatas benteng lalu saksi melihat mayat tergeletak di pinggir Rel Jembatan Kereta Api.
kemudian saksi melaporkan kejadian tersebut kepada warga Ling. Pasiran Kel. Simp Tiga Pekan Kec. Perbaungan,
“Selanjutnya Pelapor bersama dengan Tim Inafis Sat Reskrim Polres Serdang Bedagai melakukan olah TKP dan melakukan pemeriksaan terhadap mayat tersebut dan ditemukan luka robek pada kepala belakang (pecah), seluruh punggung belakang mengalami memar dan didekat pinggang mengalami luka, serta kaki kanan dan kaki kiri patah, lengan kana patah dan mengeluarkan darah dari telinga dan hidung, Atas kejadian tersebut pelapor membawa korban ke RSUD Sultan Sulaiman untuk dilakukan VER” Paparnya.
“Dari TKP ditemukan sebagai barang bukti 1 (buah) Sendal warna biru tua, 1 (buah) baju kaos warna putih biru, 1 (buah) celana pendek warna coklat ” Tuturnya mengakhiri. (LM- 025)