Diduga Ada Pungli Diwisata Pantai Tanjung Anom Paku Haji

Berita, Daerah943 Dilihat

Laskarmedia.com , Tangerang-Banten.Pasca Masa libur hari raya / lebaran tentunya dimanfaatkan betul oleh masyarakat untuk pergi berwisata dalam mengisi hari liburan diantaranya  mengunjungi beberapa spot objek wisata, dan salah satunya adalah wisata pantai tanjung Anom Desa Kramat Kecamatan Pakuhaji.

Dan pesona pantai diutara Kecamatan pakuhaji tersebut atau yang dikenal dengan sebutan tanah retak seakan punya magnet tersendiri bagi wisatawan lokal maupun wisatawan dari luar daerah pakuhaji dan ini terlihat dari membludaknya pengunjung pada lokasi wisata tersebut (08/05/2022).

Dari ramainya pengunjung pada spot wisata tersebut ternyata dimanfaatkan dan dijadikan peluang oleh oknum2 tertentu untuk mencari keuntungan semata dengan meminta iuran masuk,dan iuran tersebut tidak dibebankan secara akumulatif namun dihitung per orang dan per motornya yakni sebesar Rp 5000.

Dewar salah satu warga Kecamatan Pakuhaji dan juga anggota LSM GPRUKK Kabupaten Tangerang menyampaikan ke awak media
“dengan adanya bukti ticket masuk untuk sepeda motor roda 2 yang bernilai Rp.5.000 dan meminta pengujung yang datang membayar sesuai karcis tersebut untuk perorangan senilai Rp.5.000, termasuk anak-anakpun dikenakan tarif yang sama bila akan masuk kekawasan wisata pantai Anom tersebut”, ucap dewar

Selanjutnya Dewar ” meminta kepada pengelola pantai agar bisa bertanggung jawab dengan bukti-bukti karcis tersebut yang ada tulisan Berdasarkan UU No.6 Tahun 2014, Nota kesepakatan pemdes kramat dengan LMDH dan pemdes no.02 Tahun 2019,”
Dewar juga akan menindaklanjuti, melapor ke pemerintahan dan mengirim surat bukti-bukti ticket yang didapatkan dari lokasi wisata pantai Anom, yang selama ini diduga dilakukan oleh oknum jajaran desa kramat, Untuk mengeruk keuntungan selama hari libur lebaran dengan menjual karcis untuk masuk di lokasi wisata pantai tersebut,” ungkap Dewar.

Sementara salah satu pengunjung yang enggan disebutkan namanya membenarkan bahwa untuk masuk ke pantai tanjung anom di mintai tarif tiket masuk
” iya pak,..saya dan isteri serta anak saya kena tarif Rp 5000/ orangnya,sedangkan motor saya kena tarif masuk Rp 5000 ” ungkapnya singkat

Terpisah Pihak pengurus dari Perhutani saat dikonfirmasi oleh Awak media melalui pesan singkat WhatsApp tanggal 08/05/2022, Jam; 16.31 belum memberikan jawaban hingga berita ini diterbitkan (LM-133)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *