Brigjen Pol M. Yassin Kosasih SIK M.Si Resmikan Gedung Hyperbaric Center Korpolairud

Laskarmedia.com Jakarta – Plt. Kakorpolairud Baharkam Polri Brigjen Pol M. Yassin Kosasih S.I.K M.Si resmikan Gedung Hyperbaric Center Korpolairud di Mako Korpolairud Baharkam Polri, Tanjung Priok Jumat, (17/11/2023)

“Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah menginisiasi terbangunnya gedung ini”ujarnya.

“Dibangunnya peralatan ini demi menunjang kegiatan serta meningkatkan kemampuan personel Korpolairud dalam menjalankan tugas di wilayah perairan”ucapnya.

Brigjen Pol M. Yassin Kosasih S.I.K M.Si juga menjelaskan manfaat peralatan ini diantaranya untuk penyakit dekompresi, dan membebaskan penyelam dari sebuah kondisi berbahaya yang dikenal dengan penyakit pengurangan tekanan udara. Disamping itu juga sebagai pencegahan berbagai penyakit, meningkatkan IQ, kebugaran, kecantikan dan lain-lain.

Diakhir amanatnya dengan peresmian gedung ini beliau berpesan “pengembangan sarana dan prasarana kesehatan di jajaran Polri diharapkan mampu mewujudkan Polairud yang profesional, modern dan terpercaya,” tutupnya.

Peresmian Gedung Hyperbaric Center Korpolairud tersebut turut dihadiri oleh seluruh PJU jajaran Korpolairud Baharkam Polri. (LM- 025)