Begini Pesan Dipo Nusantara Kepada Para Bacaleg Di UKK PKB

Berita169 Dilihat

Laskarmedia.com,MBAY-Anggota DPR RI Fraksi PKB N.M Dipo Nusantara Pua Upa berpesan kepada para bacaleg yang akan mengikuti Uji Kepatutan dan Kelayakan (UKK) PKB ketika telah resmi menjadi caleg nanti untuk bersaing secara sehat,baik sesama kompetitor dalam PKB itu sendiri maupun lintas parpol. Hal ini disampaikannya saat membuka UKK di Nangaroro Kabupaten Nagekeo Kamis 02 Maret 2024.

“Kepada para bacaleg dan caleg nantinya, dalam proses pemilu nanti bersaing secara sehat, baik sesama kompetitor dalam PKB maupun lintas parpol. Sehingga ketika kita menjadi anggota Legislatif yang benar benar di pilih masyarakat dan menjadi harapan masyarakat dalam menitipkan aspirasi  ke parlemen. Kehadiran kita di parlemen benar benar menjadi wakil rakyat yang amanah”.demikian pesan Dipo Nusantara di hadapan seluruh Bacaleg PKB Kabupaten Nagekeo.

Sebagai pengurus pusat PKB, Dipo berkeyakinan bila kerja keras dan cerdas dari semua para caleg, semua mesin partai dikerahkan maksimal dalam kerja-kerja politik, maka PKB secara nasional akan memperoleh suara terbanyak di pemilu 2024 mendatang.

“Saya sangat yakin, PKB kali ini bisa memenangkan pemilu tahun 2024.Kalau dibarengi dengan kerja keras dan kerja cerdas dari semua elemen partai dari pusat hingga daerah. Kita harus optimis”.tegas Dipo.(LM/132).